Umpan ikan baung di air keruh paling ampuh di sungai
Baung merupakan nama ikan yang termasuk dalam marga hemibagrus. Ikan ini menyebar luas mulai dari negara india, cina dan termasuk asia tenggara khususnya di indonesia. Di beberapa wilayah ikan baung ini dinamai dengan ikan duri, baong, bawon, tagih, tageh, seggal, atau singgah, niken, tiken, tiken bato dan lain-lain. Ikan baung ini masih sekrabat dengan ikan lele.
Buat para penghobi mancing ikan satu ini menjadi target mancing, karena tarikan dari ikan ini memiliki tarikan yang sangat kuat. Selain itu ikan ini termasuk kedalam golongan ikan predator yang aktif dimalam hari. Namun, jika kondisi air keruh dan banjir maka siang hari pun ikan ini akan aktif.
Kali ini saya akan membagikan bagaimana membuat Umpan ikan baung di air keruh paling ampuh dengan umpan kucur. Berikut ini langkah-langkahnya :
Bahan :
- Usus ayam
- 2 butir telur bebek
- Mentega putih
- Kapas randu (disarankan)
Cara pembuatan
- Potong usus ayam kecil-kecil
- Masukan kedalam wadah/toples
- Siapkan 2 butir telur, ambil kuningnya saja
- Aduk higga rata kuning telur dan usus di dalam wadah
- Tutup wadah serapat-rapatnya
- Masukan kedalam plastik
- Simpan ditempat tertutup atau dikubur didalam tanah minimal 4 hari masksimal 10 hari.
- Setelah disimpan beberapa hari, usus dalam wadah kita aduk hingga halus kemudian campurkan kapas randu dan campurkan sedikit mentega putih
- Setelah diaduk semua umpan baung siap digunakan.
jangan kaget ya, umpan ikan ini memang bau menyengat namun jangan salah umpan satu ini merupakan salah satu umpan paling jitu jika ingin memancing ikan baung terutama di sungai yang airnya keruh.
Umpan ini biasa di sebut sebagai umpan kucur. Jangan salah umpan ini ada harganya loh, satu toples bisa mencapai 100rb. Mantap kan,,
Oke sampai sini ya teman-teman mengenai pembahasan bagaimana membuat Umpan ikan baung di air keruh paling ampuh semoga bermanfaat. terima kasih.
